342 views

“Jum’at Curhat” Polres Morowali Sambangi Dua Pondok Pesantren

MOROWALI, POSJURNALIS.COM – Dengan mendatangi dua pondok
pesantren yang ada di wilayah hukum Polres Morowali Polda Sulawesi Tengah, Polres Morowali lewat giat program Jumat Curhat untuk mendengarkan aspirasi masyarakat Morowali yang ada di pesantren.

kegiatan tersebut dipimpin oleh Wakapolres Morowali kompol Donatus Kono, S.H., S.I.K. di dampingi oleh Kasat Binmas Polres Morowali  Akp S Gampang, Kasi Humas Iptu Agus Taufik, dan  KBO Binmas Ipda Abd. hamid.

Hal itu sebagai amanah pelindung serta pengayom dan pelayan masyarakat yang dituntut kehadirannya setiap saat di tengah-tengah masyarakat, sehingga Polres Morowali lakukan program Jumat curhat untuk mendengarkan aspirasi curhatan dan keluhan dari masyarakat.

AKBP Supriyanto, S.I.K., .M.H. melalui Wakapolres Morowali mengatakan kunjungan di pesantren tersebut selain bersilaturahmi juga membicarakan tentang situasi keamanan di wilayah Polres Morowali dan mendengar curhatan masyarakat.

Kunjungan Wakapolres tersebut disambut baik oleh pengurus pondok pesantren cabang Al Fatah yayasan masjid tua dan pondok pesantren Miftahul khairat.

“Dengan silaturahim ini, kami akan menampung segala aspirasi dan keluhan masyarakat, sehingga bisa memetakan sekaligus mencari solusi permasalahan yang ada” ucap Wakapolres

Dalam kegiatan Jumat Curhat, Wakapolres Morowali membagikan sembako kepada santri saat mengunjungi 2 pondok pesantren tersebut.

Sementara itu, tokoh agama yang sekaligus pengurus pondok pesantren Miftahul khairat, mengucapkan terima kasih kepada Polres Morowali beserta jajaran dengan terobosan yang dilakukan.

“Kami sangat berterima kasih dan bersyukur dengan adanya program Jumat Curhat ini, kami bisa jadi lebih dekat dengan Polres Morowali dan bisa menyampaikan secara langsung aspirasi dan keluhan kami kepada Polres Morowali. Ungkap Pengurus pondok.(RPDM)

Related articles

Bupati Morowali Pimpin Upacara Peringatan Hut Morowali Ke- 23

MOROWALI, POSJURNALIS.COM – Pemerintah daerah kabupaten Morowali bersama prangkat Kodim 1311/morowali menggelar Upacara memperingati HUT morowali ke – 23 pada hari Senin, 5 Desember 2022. Upacara memperingati HUT morowali ke- 23 di gelar langsung pada tanggal 5 Desember 2022 bertempat di alun-alun rumah jabatan Bupati dengan pengawas upacara pasi pers Kodim 1311/Morowali kapten Inf puryadi, […]

Polres Morowali Salurkan Baksos ke Pondok Pesantren Cabang Al Fatah dan Pondok Pesantten Miftahul Khairaat

MOROWALI, POSJURNALIS.COM – Polres Morowali Salurkan Bantuan Sosial dan Tingkatkan Silaturahmi dengan Masyarakat dalam Peringatan HUT Bhayangkara ke-77 Kamis 15 Juni 2022 . Polres Morowali melakukan penyaluran paket Bantuan Sosial (bansos) sebagai bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara yang ke-77 di wilayah hukum Polres Morowali. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Morowali AKBP […]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *